Berita  

Polresta Bandarlampung beri imbauan jaga kamtibmas melalui kendaraan dinas

Bandarlampung, Sidiklampung.com – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandarlampung melakukan terobosan dengan memasang perangkat pengeras suara di kendaraan dinas patroli dengan tambahan suara imbauan kamtibmas, guna mencegah aksi kejahatan.

 

“Kami berharap inovasi ini bisa menjadi sarana preventif yang efektif dalam mencegah aksi kejahatan dan berdampak pada situasi kamtibmas di wilayah Kota Bandarlampung,” kata Kapolresta Bandarlampung Kombes Pol Alfred Jacob Tilukay, di Bandarlampung, Jumat.

 

Ia mengatakan pesan suara yang dipasang di kendaraan dinas diharapkan bisa mengurungkan niat pelaku kejahatan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat, saat petugas melakukan patroli.

 

“Terobosan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” kata dia.

 

Ia menjelaskan, imbauan yang terpasang di kendaraan dinas patroli ini dikemas dengan nada ceria namun sarat pesan moral, dan diputar saat petugas kepolisian melakukan patroli keliling di kawasan permukiman, pusat keramaian, hingga wilayah rawan gangguan keamanan.

 

“Pesan-pesan dalam suara ini disusun secara ringan dan mudah diingat agar dapat diterima oleh semua kalangan, termasuk anak-anak dan lansia,” kata dia.

 

Selain itu, lanjut dia, irama yang familiar dalam perangkat tersebut diharapkan membuat masyarakat lebih mudah menyimak tanpa merasa terintimidasi.

 

“Berkaca dari para pedagang, kita bisa tahu kalo yang ada di luar lingkungan itu ada pedagang jual roti, eskrim, atau yang lainnya, dan inginnya polisi itu seperti itu. Jadi ketika masyarakat sedang istirahat mendengar suara imbauan patroli ini, mereka tahu bahwa sedang patroli,” kata dia.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *